Ketentuan Layanan
Term Of Services
Berikut adalah syarat dan ketentuan yang mengatur penyediaan layanan oleh Nusacloud.
Dengan mengisi dan mengirimkan order form online, pelanggan telah menyetujui ketentuan di bawah ini :
- Jangka waktu perjanjian ini berlaku secara periodik dan dapat diperbaharui pada bulan berikutnya, terkecuali perjanjian ini dibatalkan sesuai dengan jangka waktu yang disetujui.
- Pelanggan setuju untuk mematuhi Acceptable Use Policy (AUP), sebagaimana dapat diubah dari waktu ke waktu oleh Nusacloud.
- Pelanggan setuju untuk mematuhi aturan dan prosedur Nusacloud.
- Nusacloud berhak untuk memutuskan layanan kepada setiap pelanggan yang melakukan pelanggaran Acceptable Use Policy (AUP), serta aturan Data Center dalam kondisi apapun.
Ganti Rugi
Batasan Nusacloud
Perusahaan tidak akan dianggap lalai terhadap ketentuan apapun dalam perjanjian ini atau bertanggung jawab atas setiap kegagalan performa dari produk kepada pelanggan, yang dihasilkan secara langsung atau tidak langsung, akibat :
- Kondisi cuaca, bencana alam, dan segala kehendak Tuhan.
- Tindakan dari pemerintah dan otoritas militer.
- Kegagalan yang disebabkan komunikasi karena penyedia jasa internet.
- dan segala kerusakan lain di luar kendali Nusacloud.
Perbaikan khusus terhadap Nusacloud atas segala kerusakan yang ada, baik di dalam maupun di luar dari perjanjian ini, harus dikembalikan (dibayarkan) dari pelanggan ke Nusacloud sesuai perjanjian yg tertera.
Nusacloud tidak bertanggung jawab atas
- kerugian tidak langsung atau sebagai akibat dari hilangnya laba atau hilangnya pendapatan dari penggunaan layanan Nusacloud oleh pelanggan atau pihak ketiga
- atau hilangnya data yang diakibatkan keterlambatan, interupsi atau kesalahan pengiriman.
Pemberitahuan
Bila ada informasi yang belum dinyatakan diatas, pemberitahuan atau informasi lainnya yang diperlukan akan kami kirimkan melalui email ke seluruh pelanggan Nusacloud.
Lain-lain